Indonesia ditawari lolos langsung ke piala Asia, kok bisa ?

timnas Indonesia 

Trophyball - Timnas Indonesia akan berjuang di kualifikasi piala Asia 2023 yang di gelar pada 8-15 Juni mendatang. Timnas besutan Shin Tae-yong juga sudah melakukan TC di Bandung dan akan menggelar ujicoba dengan Bangladesh pada Rabu (1/6/2022).

Indonesia setidaknya harus menjadi runner-up terbaik untuk lolos ke piala Asia 2022. Indonesia harus bersaing dengan Kuwait, Jordania, dan Nepal.

Baru-baru ini AFC mengirim surat ke semua negara Asia untuk menawarkan tuan rumah piala Asia. Saat ini terjadi kekosongan tuan rumah piala Asia 2023 setelah China mundur sebagai tuan rumah.

Alasan China adalah kasus Covid-19 yang menggila di negaranya. Sebab demikian, mereka mengundurkan diri sebagai tuan rumah.

Indonesia mau menjadi tuan rumah ?

Indonesia sendiri akan menjadi tuan rumah beberapa event sepakbola di kelompok umur. Yang terbaru Indonesia ditunjuk menjadi tuan rumah kualifikasi piala Asia U-16 dan U-19.

Yang terbesar ditahun 2023 adalah Indonesia menjadi tuan rumah piala dunia U-20 2023. Tentu berat untuk menjadi tuan rumah event sebesar piala dunia U-20. Persiapan sudah dilakukan beberapa tahun sebelum piala dunia dimulai.

Jika PSSI menerima tawaran AFC untuk menjadi piala Asia 2023, maka tugas menjadi lebih berat dan terlalu mendadak.

Kita tunggu saja keputusan PSSI nantinya terkait penawaran AFC ini.

Sumber : Okezone

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama